Semarang – Astra Motor Jawa Tengah kirimkan 15 peserta dalam acara MRS round 5 x Track Day 2025 mengusung tagline “Melesat Lebih Cepat” di Pertamina Mandalika International Circuit, Nusa Tenggara Barat (31 Oktober – 3 November 2025).

Keseluruhan peserta berangkat bersamaan melalui bandara Juanda International Airport menuju Hotel di Lombok sesuai dengan fasilitas yang telah disediakan oleh Astra Motor Jawa Tengah (1/11). Sesampai di Lombok disambut hangat oleh pihak Astra Motor NTB dan makan siang di kuliner khas mataram yaitu nasi balap puyung inaq esun. Setelah itu, para peserta menuju Main Dealer NTB untuk mengecek kondisi unit motor mereka yang sudah dikirimkan sebelumnya, dilanjutkan ke hotel untuk beristirahat sejenak dan persiapan untuk gala dinner di gmelina barn untuk teknikal meeting dan ramah tamah dengan peserta yang lain dan tuan rumah Astra Motor NTB.
Kegiatan kali ini cukup padat karena mengusung dua aktivitas seru yaitu fun touring dan riding experience sekaligus mengikuti penutupan Mandalika Racing Series di Pertamina Mandalika International Circuit.
“Kegiatan ini sangat bagus untuk anggota komunitas khususnya pecinta kecepatan seperti CBR250RR, saya merasa beruntung dapat langsung memandu para peserta yang memiliki CBR250RR dan menyalurkan hobi mereka di tempat yang tepat dan semestinya”, Ungkap Rendi Pradipta selaku Community Development Astra Motor Jawa Tengah.
“Sudah menjadi kebiasaan bagi kami selalu memberikan tips safety riding sebelum melakukan touring jarak pendek, menengah hingga jauh guna para peserta memiliki gambaran rute serta memprediksi kemungkinan-kemungkinan yang akan terjadi di rute selama perjalanan menuju sirkuit. Harapan kami adalah selalu #Cari_Aman saat berkendara, dapat mengantisipasi kecelakaan dan khususnya tidak mengganggu pengguna jalan raya lainnya”, ungkap Satria Wimanjaya
Hari kedua di Lombok “Honda Community Riding Experience In Pertamina Mandalika International Circuit”. Para peserta terlebih dahulu sarapan, lalu dikumpulkan di area parkir Hotel untuk mendapatkan brief dari Rendi Pradipta terkait rundown kegiatan hari kedua sekaligus juga memastikan perlengkapan safety gear peserta. Setelah itu, lalu dikawal oleh Satria Wimanjaya menuju Pertamina Mandalika International Circuit melalui beberapa area ikonik dari kota Mataram diantaranya Monumen Mataram Metro, Pembola Pelangi, Bundaran Gili Menang Square, Bundaran Mandalika hingga finish di Pertamina Mandalika International Circuit.
Sesampai di Pertamina Mandalika International Circuit para peserta langsung memarkirkan di unit motor di garage 18 yang sudah disediakan oleh Astra Motor NTB untuk dilakukan scrutineering oleh pihak MGPA sebelum masuk lintasan. Sembari pihak MGPA melakukan scrutineering, para peserta diajak ke ruangan VVIP Lounge untuk menikmati acara Mandalika Racing Series (MRS) 2025 round 5 sekaligus race akhir dari kegiatan ini.
“Pengalaman riding di Sirkuit Mandalika dengan Honda CBR250RR menjadi momen yang luar biasa bagi saya. Bisa merasakan performa motor di lintasan balap sesungguhnya memberi sensasi yang berbeda — mulai dari tikungan hingga trek lurus yang menantang dengan unit motor sendiri. Ditambah lagi, menyaksikan langsung Mandalika Racing Series 5 dari dekat membuat adrenaline semakin terasa dan menambah motivasi untuk terus belajar teknik berkendara yang lebih baik.” Ujar Ardian dari Asosiasi Honda CBR
Honda Track Day 2025 diikuti 15 peserta yang merupakan anggota berbagai komunitas Honda Community yang ada di wilayah Jawa Tengah. Para peserta Honda Track Day 2025 mendapat kesempatan merasakan sensasi langsung Riding Experience Honda CBR250RR di lintasan kebanggaan Indonesia, Sirkuit Mandalika bertaraf internasional.
Momen langka ini akan menjadi cerita berharga bagi peserta karena tidak semua anggota Komunitas yang dapat menjajal langsung ke trek Mandalika. Selain itu juga, para peserta dapat mengoptimalkan performa Honda CBR250RR di sirkuit bertaraf internasional yang biasanya hanya dipakai pebalap dunia. Mulai dari lintasan lurus panjang, tikungan parabola, tikungan tajam serta aspal yang berkualitas taraf internasional memberikan sensasi Pengalaman tak terlupakan yang membuat para rider semakin percaya diri di memiliki Honda CBR250RR.
“Melalui kegiatan ini, kami Astra Motor Jawa Tengah selaku main dealer diwilayah Jawa Tengah Exclude Kedu dan Banyumas mengajak serta memberangkatkan para bikers untuk menyalurkan hobi di dunia balap serta memberikan tambahan wawasan kepada peserta terkait dunia balap tanpa menghilangkan unsur keselamatan berkendara. Dengan mengusung tema “Melesat Lebih Cepat”, para peserta disuguhi dengan menonton secara langsung Mandalika Racing Series serta diajak langsung untuk Riding Experience bersama unit CBR250RR masing-masing”, Tutup Henry Setiawan selaku Departement Head Marketing of Astra Motor Jawa Tengah.